KEGIATAN BAKSOS YKP

admin 25-Aug-2022 14:09:30

Shalom,
Kepada Bapak-Ibu Yayasan Kasih Pama, berikut ini disampaikan kegiatan Bakti Sosial rutin Yayasan Kasih Pama HO untuk Panti Asuhan Pondok Si Boncel di Jakarta, periode Agustus 2022.

Panti Asuhan Si Boncel memiliki peran untuk mengurusi anak-anak balita dari usia 0 (nol) sampai usia 7 tahun. Untuk anak-anak yang TK sekolahnya di area yang sama dengan rumah panti.
Pihak panti masih menerapkan protokol kesehatan dengan membatasi kunjungan dan untuk serah terima barang dapat dilakukan di area parkir mobil lalu barang-barang sembako diangkut dengan troli.