TENANGLAH, JANGAN TAKUT! Rabu 08 Jan 2025 Pesta St. Petrus Tomas, Uskup
`Tenanglah! Aku ini, jangan takut!` (Mrk 6:50)
1Yoh 4:11-18 Mzm 72:2.10-13 Mrk 6:45-52
(O.Carm) Yeh 34:11-16 Mzm 121:1-9 Yoh 10:11-16
---o---
Seorang ibu hendak pergi ke suatu daerah dengan menggunakan pesawat. Ibu ini belum pernah pergi naik pesawat sebelumnya. Karena belum pernah, ibu ini menyimpan rasa takut di dalam dirinya. Sepanjang perjalanan, ia mendaraskan doa rosario agar tidak dikuasai rasa takut dan ia yakin bahwa Tuhan menyertai perjalanannya sampai pada tujuan, sehingga ia menjadi tenang sepanjang perjalanan.
Perasaan takut seperti yang dialami si ibu mungkin juga kita rasakan ketika menghadapi badai kehidupan yang penuh cobaan. Para murid Yesus juga merasa ketakutan ketika menghadapi terjangan badai saat mereka berada di tengah danau. Kemudian, Yesus hadir di tengah-tengah mereka dengan berjalan di atas air. Namun, para murid yang sedang dalam ketakutan tidak mengenali Yesus dan mengira bahwa Ia adalah hantu. Yesus datang menenangkan mereka dan berkata, `Tenanglah, Aku ini, Jangan takut!`
Sabda Tuhan ini juga berlaku bagi kita saat mengalami ketakutan, kecemasan, dan kekhawatiran yang melanda hidup kita. Tuhan selalu berada bersama kita apa pun situasinya. Oleh karena itu, hendaklah kita tetap tenang dan jangan takut bila menghadapi badai cobaan, sebab Tuhan selalu menyertai kita.
(Rm. Sebastianus Paulus, CSE)
Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com