RENUNGAN HARIAN 2 AGUSTUS 2023, RABU BIASA PEKAN XVII
Bacaan I : Kel 34: 29-35
Mazmur Tgp : Mzm 99: 5-7.9
Injil : Mat 13: 44-46
„Wajah Sukacita: Wajah yang Berjumpa dengan Allah”
Bacaan Injil hari ini memberikan gambaran tentang sikap orang yang menemukan Kerajaan Surga. Mereka yang menemukannya rela melepaskan segala yang dimiliki dan berupaya untuk mendapatkannya. Namun, hal yang menarik di sini adalah pengalaman sukacita yang melandasi segala upayanya. Bukan karena perhitungan keutungan, atau bukan karena keterpaksaan. Dengan kata lain, orang yang menemukan Kerajaan Surga merupakan pengalaman sukacita.
Pengalaman sukacita akan memberikan pengaruh yang baik dan positif bagi orang-orang yang ada di sekitarnya. Sukacita bukan hanya suasana hati saja, melainkan juga akan tergambarkan dari raut wajah. Contohnya adalah Musa. Dalam bacaan pertama, wajah Musa menjadi bercahaya setelah berjumpa dengan Tuhan. Dan, hal itu dilihat oleh orang Israel. Demikian pula dengan kita, sukacita juga dapat dirasakan oleh orang-orang di sekitar kita lewat raut wajah.
Hari ini kita diingatkan untuk bersyukur atas pengalaman sukacita dalam hidup kita. Pengalaman sukacita didasarkan dari pengalaman bersama dengan Allah. Kita ingin terus menyadari, bahwa dalam pengalaman harian, kita dapat menemukan Allah. Semoga sukacita itu tinggal di dalam hati kita dan kita dapat membagikan kepada orang-orang di sekitar kita. Wajah sukacita kita dapat menjadi tanda kehadiran Allah bagi sesama. Semoga Roh Kudus senantiasa menyertai dan membimbing kita semua.
Tuhan memberkati.
AL
Sumber: https://www.kaj.or.id/read/2023/08/01/17138/renungan-harian-2-agustus-2023-rabu-biasa-pekan-xvii.php