RENUNGAN HARIAN, RABU 27 SEPTEMBER 2023 “Mengecilkan Ego, Memperbesar Takwa“

weismeralda@gmail.com 27-Sep-2023 08:31:52

Rabu, 27 September 2023

Hari Rabu Biasa Pekan XXV

PW St. Vinsensius a Paulo, Imam

Bacaan I          : Ezr 9: 5-9

Mazmur Tgp   : Tb 13: 2.3-4a.4bcd.5.8

Injil                  : Luk 9: 1-6 

“Mengecilkan Ego, Memperbesar Takwa“

Yesus mengutus para murid-Nya dengan memberikan berkat dan rupa pelayanan yang bisa mereka lakukan. Namun, Yesus juga melarang mereka untuk membawa barang berlebihan. Situasi ini tentu sangat menarik.

Setidaknya kita bisa merasakan betapa Yesus berharap agar para murid-Nya, sebagai pelayan umat, menekan ego akan duniawi dan memperbesar hati akan rahmat dan penyertaan Allah.

Sebagai manusia, kita lebih mudah mengandalkan sesuatu yang dapat kita lihat, konkret dan jelas. Kita pun kerap menghitung-hitung dalam mengatasi persoalan. Namun, ada pula pengalaman hidup kita yang melampaui perhitungan kita.

Misalnya, ramah terhadap orang lain, mampu bersikap rendah hati, semangat dan tidak malas-malasan, atau mudah terlibat untuk membantu orang. Hal-hal itu menandakan bahwa kita telah berproses melampaui dari apa yang kita perhitungkan.

Para murid yang diutus oleh Yesus adalah figur yang hidup dan nyata. Mereka adalah figur pribadi-pribadi yang melampaui dirinya dan percaya kepada Allah. Kita pun sebagai murid Kristus juga diajak menekan ego kemanusiaan kita dan memperbesar iman kepada Allah.

Mari kita berproses bersama Allah dan bersyukur atas rahmat yang diterima. Jadi, progres hal baik apa yang sudah kulakukan hari ini? Tuhan memberkati. (AL)

Sumber: https://www.kaj.or.id/read/2023/09/27/17449/renungan-harian-rabu-27-september-2023-mengecilkan-ego-memperbesar-takwa.php