YESUS, ROTI DARI SURGA Jumat 09 Mei 2025
Hari Biasa Pekan III Paskah
`Barangsiapa makan daging-Ku dan minum darah-Ku, ia tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia` (Yoh 6:56)
Kis 9:1-20 Mzm 117:1-2 Yoh 6:52-59
---o---
Yesus menegaskan bahwa Dialah Roti yang turun dari Surga. Dalam pelbagai cara Ia hadir di dalam Gereja-Nya: di dalam Sabda-Nya, di dalam Kurban Misa, terutama di dalam kedua rupa Ekaristi, dsb. Dalam Ekaristi, Dia hadir dengan cara yang penuh misteri sebagai tanda kasih dan penyerahan diri-Nya demi keselamatan kita. Oleh karena itu, tidak ada waktu yang lebih berharga daripada menemui Dia dengan sikap hati yang terbuka untuk menyembah sambil menyadari kasih dan kehadiran-Nya dalam diri kita setiap kali kita menerima Tubuh-Nya dalam komuni suci. Maka, sebelum komuni kita harus mempersiapkan diri dengan baik di saat yang begitu agung dan kudus. Kemudian, sesudah komuni, heninglah sejenak untuk berdoa dan menyadari kehadiran-Nya yang sungguh nyata dalam diri kita.
Tuhan Yesus, biarlah kehadiran-Mu senantiasa menyadarkan aku akan kebesaran kasih-Mu dan kepedulian-Mu yang besar atasku. Mampukanlah aku untuk senantiasa mensyukuri rahmat besar yang telah Engkau sediakan bagiku dalam Ekaristi.
(Sr. Grace M., P.Karm)
Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com